
Bola.net - - CEO AC Milan, Adriano Galliani, mengatakan bahwa ia sudah mengajukan penawaran terakhir pada untuk Gerard Deulofeu, yang kabarnya akan segera bergabung dengan tim Serie A.
Milan menolak untuk menawarkan lebih dari sekedar proposal peminjaman dan opsi pembelian permanen, sementara Everton ingin klub Italia dipastikan membeli sang pemain di akhir musim, tak peduli bagaimana performa pemain Spanyol di sisa kompetisi kali ini.
Manajer Everton, Ronald Koeman, sebelumnya mengatakan bahwa ia tidak akan menghalangi jika memang Deulofeu bisa menemukan solusi atas minimnya kesempatan bermain yang ia dapatkan.
Galliani lantas mengatakan di La Gazzeta dello Sport: "Kami sudah membuat penawaran untuk Deulofeu, yakni sebuah proposal peminjaman di mana kami akan membayar sejumlah uang dan juga termasuk opsi untuk membelinya secara permanen."
"Kami sudah mengambil langkah maju dan semoga tawaran itu diterima."
"Saya sudah mengirim email beberapa saat lalu dan itu adalah tawaran terakhir dan final dari kami, sekarang kami menanti jawaban dari Everton."
Deulofeu sendiri sudah tidak pernah lagi mendapatkan kesempatan bermain dari Koeman di beberapa pekan terakhir.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2017 23:50
-
Liga Italia 19 Januari 2017 23:06
-
Liga Italia 19 Januari 2017 20:55
-
Open Play 19 Januari 2017 16:39
-
Open Play 19 Januari 2017 16:08
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...