
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengomentari rumor bahwa ia akan menangani Barcelona di tahun 2023 nanti. Ia menegaskan bahwa ia belum tertarik kembali ke klub masa kecilnya tersebut.
Seperti yang sudah diketahui, nasib Xavi saat ini berada di ujung tanduk. Ini disebabkan Barcelona tersingkir dari fase grup Liga Champions dan ini berdampak pada perekonomian mereka.
Alhasil rumor-rumor mengenai pemecatan Xavi mulai mengambang. Bahkan sejumlah fans Barcelona juga mulai mendesak sang legenda klub untuk mundur dari jabatannya.
Advertisement
Di sisi lain, mulai beredar rumor terkait siapa yang akan menggantikan Xavi nanti. Manajemen Barcelona dilaporkan tertarik mempekerjakan Mikel Arteta yang saat ini menangani Arsenal.
Simak komentar Arteta mengenai rumor tersebut di bawah ini.
Tidak Tertarik
Asa Barcelona untuk menjadikan Arteta sebagai manajer mereka nampaknya tidak bisa terjadi dalam waktu dekat ini.
Sang manajer menegaskan bahwa ia sangat bahagia di Arsenal dan belum berencana untuk cabut dari London Utara.
"Satu-satunya hal yang bisa saya komentari dari rumor ini adalah saya sangat sangat bahagia dan juga bangga di klub yang saya tangani saat ini," ujar Arteta yang dikutip Sportsmole.
Harus Sabar
Pada kesempatan ini, Arteta memberikan dukungan moral kepada Xavi yang sedang berada di posisi yang kurang baik.
Ia percaya legenda hidup Barcelona itu adalah sosok yang tepat untuk mengembalikan Barcelona ke era jaya mereka.
"Barcelona saat ini berada di jalur yang tepat. Mereka memiliki pelatih yang fenomenal, di mana ia [Xavi] adalah legenda hidup klub ini dan anda harus menghormati itu," imbuhnya.
Lagi On Fire
Bersama Arteta, Arsenal saat ini tengah on fire di Premier League.
Jebolan La Masia itu berhasil menghantarkan The Gunners menjadi pemuncak klasemen sementara EPL 2022/23, di mana mereka sudah lama menempati posisi tersebut.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 November 2022 19:42
-
Liga Spanyol 2 November 2022 23:35
Dikacangin! Lionel Messi Cueki Telepon dari Barcelona, Isyarat Bertahan di PSG?
-
Liga Inggris 2 November 2022 20:13
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...