
Bola.net - Asisten pelatih Manchester United, Mike Phelan membeberkan bahwa timnya tengah bekerja keras di sesi pra musim ini. Phelan menyebut bahwa timnya bekerja keras agar tidak menjadi bahan tertawaan di musim depan.
Manchester United mengakhiri musim 2018/2019 dengan hasil yang mengecewakan. Mereka tidak memenangkan satupun trofi juara dan mereka harus bermain di kompetisi kasta kedua Eropa setelah finish di peringkat 6 klasemen akhir EPL.
Kondisi tersebut membuat United mencoba berbenah di musim panas ini. Mereka mencoba mendatangkan lebih banyak pemain berkualitas dan mereka mengawali tur pra musim mereka satu minggu lebih awal.
Advertisement
Phelan membenarkan bahwa timnya tengah bekerja sangat keras di sesi pra musim mereka kali ini. "Kami mencoba untuk menyatukan segalanya," buka Phelan di situs resmi United.
"Kami meminta para pemain kami untuk bekerja lebih keras dan mereka memberikan respon yang baik. Anda bisa melihat intensitas di sesi latihan kami sangat tinggi."
"Kami harus terus mendorong batas kami. Kami tidak mempersiapkan tim ini untuk pertandingan pertama musim ini, melainkan kami mempersiapkan mereka untuk sepanjang musim."
"Kita semua tahun bahwa musim lalu segalanya berjalan sulit bagi kami, di mana kami memiliki awal yang bagus tetapi mengakhirinya dengan buruk. Kami harus memastikan bahwa tim ini memiliki energi, stamina dan antusiasme yang tepat sejak awal." tandasnya.
Baca progress United selama tur pra musim mereka di bawah ini.
Raih Kemenangan
Setelah berlatih sekitar dua pekan, Manchester United menggelar laga uji coba pertama mereka melawan Perth Glory di akhir pekan kemarin.
Pada laga tersebut, United tampil dominan sejak awal hingga akhir. Mereka berhasil menang 2-0 melawan tim kontestan A-League tersebut.
Pada pekan ini, United akan menjalani dua laga uji coba melawan Leeds United dan Inter Milan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 22:28
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 22:00
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 21:40
Ingin Sukses, Aaron Wan-Bissaka Diminta Lupakan Label Harganya
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 21:00
-
Liga Inggris 15 Juli 2019 20:26
Skuat Manchester United Saat Ini Butuh Pemain Macam Bryan Robson
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:58
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...