Mignolet: MU vs Liverpool, De Gea Bakal Vital

Mignolet: MU vs Liverpool, De Gea Bakal Vital
David De Gea (c) AFP
Bola.net - Simon Mignolet mengatakan David de Gea memainkan peran yang amat vital bagi Manchester United dan ia mungkin bisa menunjukkan hal tersebut sekali lagi kala mereka menjamu Liverpool di Old Trafford akhir pekan ini.

Mignolet hanya duduk di bangku cadangan kala United mencetak tiga gol ke gawang Brad Jones musim lalu dan De Gea sendiri bermain apik serta sukses mencatat clean sheet.

"Ia menjaga Manchester United terus ada di permainan kala itu. Kadang Anda memang bisa menjadi pahlawan , namun kadang Anda tak bisa berbuat apapun dan bola hanya masuk ke dalam gawang," jelas Mignolet pada The Guardian.

"Ia menyelamatkan poin untuk United kala itu. Semua akan tergantung padanya akhir pekan ini dan bagaimana kondisinya. Tergantung Manchester United untuk memutuskan apakah ia sudah siap langsung bermain," pungkasnya. [initial]

 (gua/rer)