Mignolet: Liverpool Akan Bawa Tiga Poin Dari Etihad

Mignolet: Liverpool Akan Bawa Tiga Poin Dari Etihad
Simon Mignolet (c) Liverpool FC
Bola.net - Kiper Liverpool, Simon Mignolet kembali mengeluarkan psywar jelang laga big match melawan jawara bertahan Premier League, Manchester City. Pemain asal Belgia ini mengaku optimis timnya akan membawa pulang tiga poin dari Etihad Stadium, markas The Citizens.

"City memiliki beberapa pemain top, laga itu akan berjalan sulit. Namun kami membuktikan diri mampu bersaing dengan mereka musim lalu. Semoga kami akan membawa pulang tiga poin dari sana," ungkap Mignolet seperti dilansir Liverpool Echo.

"Saat ini para pemain baru sudah cukup berbaur dengan pemain lama dan juga telah beradaptasi dengan suasana kota serta klub. Sekarang kami semua sudah tak sabar menghadapi pertandingan besar melawan Manchester City."

Laga antara The Reds menghadapi City pada tanggal 25 Agustus 2014 mendatang. Dalam pertemuan terakhir kedua klub di tempat yang sama musim lalu, City berhasil menang 2-1 atas Liverpool.[initial]

 (le/mri)