Mignolet: Dominan Atas Chelsea, Liverpool Seharusnya Menang

Mignolet: Dominan Atas Chelsea, Liverpool Seharusnya Menang
Simon Mignolet (c) AFP
Bola.net - Kiper Liverpool, Simon Mignolet mengaku kecewa atas hasil imbang 1-1 yang didapatkan oleh timnya dalam laga semifinal Capital One Cup skontra Chelsea di Anfield semalam (20/01).

Pemain asal Belgia ini mengatakan bahwa The Reds sejatinya layak menang, mengingat betapa dominannya mereka saat mengurung pertahanan tim tamu hampir sepanjang pertandingan.

"Laga ini merupakan pertandingan besar, tentu kami ingin menampilkan performa terbaik. Kami terbukti mampu melakukannya saat menghadapi Chelsea," ungkap Mignolet seperti dilansir Liverpool Echo.

"Kami membuat Chelsea sulit mengembangkan permainan sepanjang laga, padahal mereka saat ini tengah berada dalam performa terbaik. Hanya ada satu tim yang layak menang hari ini, dan itu adalah kami."

Dalam laga tersebut, Chelsea unggul terlebih dahulu melalui penalti Eden Hazard sebelum Raheem Sterling menyamakan kedudukan lewat Raheem Sterling.[initial]

 (le/mri)