Messi Pantas Raih Semua Ballon d'Or, Termasuk Milik CR7

Messi Pantas Raih Semua Ballon d'Or, Termasuk Milik CR7
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, mengklaim bahwa Lionel Messi layak memenangkan semua trofi Ballon d'Or, termasuk yang sebelumnya diraih Cristiano Ronaldo.

Messi selalu masuk dalam nominasi Ballon d'Or sejak tahun 2007 lalu hingga tahun 2014 kemarin. Ia terpilih untuk menerima penghargaan tersebut empat tahun berturut-turut sejak tahun 2009 hingga 2012. Sementara itu Ronaldo meraihnya sebanyak tiga kali dan dua di antaranya ia raih di tahun 2013 dan 2014 kemarin.

Tahun ini, La Pulga menunjukkan performa yang brilian bagi Barcelona. Hal itu menuai pujian dari Bartomeu. Sang Presiden pun langsung berkoar bahwa Messi adalah pemain terbaik sepanjang masa dan layak memenangi semua trofi Ballon d'Or, termasuk yang pernah diraih oleh Ronaldo.

"Messi layak memenangkan trofi Ballon d'Or tahun ini, tahun depan dan seterusnya... Ia telah tumbuh pesat, dalam cara yang dewasa. Ia adalah sosok pemain yang komplit. Messi adalah pemain terbaik di sepanjang sejarah sepakbola," puji Bartomeu seperti dilansir AS.

"Pemain lain memang pernah memenangkan Ballon d'Or, tapi Messi-lah yang layak memenangkan semua penghargaan tersebut," seru sang Presiden. [initial]

 (as/dim)