
Bola.net - Kepercayaan diri terlihat dalam perkataan penyerang Manchester United, Marcus Rashford. Ia yakin bahwa timnya bisa finis di empat besar Premier League meski sedang mengalami masa-masa sulit.
Saat ini, jarak Manchester United dengan empat besar masih terlampau jauh. Mereka sedang duduk di peringkat 10 dengan torehan 13 poin, terpaut 10 angka dari Chelsea yang menempati posisi empat.
Jarak tersebut bisa saja terkejar mengingat masih banyak pertandingan yang bisa dilakoni. Namun belakangan ini, performa skuat besutan Ole Gunnar Solskjaer tersebut sedang tidak baik.
Advertisement
MU sempat menuai hasil apik, di mana mereka berhasil menyapu bersih tiga pertandingan di semua kompetisi dengan kemenangan. Sayangnya, rentetan positif tersebut harus terhenti begitu mereka dikalahkan oleh Bournemouth pada pekan ke-11 Premier League, Sabtu (2/11/2019).
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Keyakinan Rashford
Meskipun demikian, Rashford masih tetap percaya Manchester United bisa finis di empat besar. Tentu saja selama timnya bisa menghasilkan torehan apik pada pertandingan-pertandingan berikutnya dan tidak bergantung dengan hasil tim lain.
"Ini akan terasa berat [untuk mencapai empat besar], namun itu masih mungkin terjadi," tutur Rashford kepada Sky Sports. "Kami tak perlu fokus kepada tim lain, kami memainkan permainan terbaik kami saat fokus kepada diri sendiri dan kami sedang berkembang," sambungnya.
"Hnya itu cara Man United bermain dengan baik dan kami harus kembali melakukan itu. Caranya bisa sangat sederhana untuk kami dan di waktu yang bersamaan, anda tak ingin membuatnya rumit untuk diri sendiri," lanjutnya.
Pentingnya Kehadiran Anthony Martial
Manchester United mendapatkan tambahan tenaga dengan kembalinya Marcus Rashford ke starting XI. Seperti yang diketahui, penyerang asal Prancis tersebut sempat absen selama beberapa pekan karena cedera.
Rashford yakin kombinasinya dengan Martial bisa menghasilkan sesuatu yang baik untuk Manchester United. Bersama Martial, ia percaya bahwa the Red Devils bisa menghasilkan gol-gol yang hilang dalam beberapa pertandingan sebelumnya.
"Jika anda punya dukungan sebagai striker tengah, itu tidaklah buruk. Namun terkadang saat anda menjadi penyerang tunggal dan tidak memiliki dukungan, 90 menit bisa terasa berat," tambahnya.
"Dia [Martial] adalah kehilangan besar. Sebagai No.9, rasanya akan mudah bila anda memiliki seseorang untuk diajak bekerja sama dan berdekatan dan sekarang, kami mengalami masa-masa yang bagus."
"Kami memainkan permainan yang bagus, namun kami pastinya bisa mencetak lebih banyak gol dan assist, dan itulah yang sedang kami coba lakukan sebagai pasangan," tandasnya.
(Goal International)
Baca Juga:
- Solskjaer: Mungkin Manchester United Takkan Belanja Pemain Baru
- Hari Ini, 33 Tahun yang Lalu, Alex Ferguson Membangun Dinasti Kesuksesan di Old Trafford
- Mau Bruno Fernandes, MU Diminta Siapkan Uang Segini
- Mau Bangkit, MU Perlu Belajar Memenangkan Pertandingan dengan Cara Jelek
- Marcus Rashford: MU Sangat Merindukan Anthony Martial
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 November 2019 23:30
Bukan ke Serie A atau La Liga, Erling Haaland Tertarik Bermain di Premier League
-
Liga Inggris 6 November 2019 21:00
-
Liga Inggris 6 November 2019 20:40
Mau Bangkit, MU Perlu Belajar Memenangkan Pertandingan dengan Cara Jelek
-
Liga Inggris 6 November 2019 20:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...