Mertesacker Siap Tempur Lawan Chelsea di Final FA Cup

Mertesacker Siap Tempur Lawan Chelsea di Final FA Cup
Per Mertesacker (c) AFC

Bola.net - - Kapten Arsenal Per Mertesacker mengaku dirinya siap bertempur habis-habisan melawan di final FA Cup meski musim ini ia sangat jarang bermain.

Saat ini Arsenal mengalami krisis bek tengah. Pasalnya saat melawan di matchday 38 Premier League pekan lalu, Laurent Koscielny mendapat kartu merah langsung.

Kemudian bek tengah lainnya yakni Gabriel tumbang. Ia mengalami cedera lutut. Hal itu membuat Wenger akhirnya kembali melirik Mertesacker.

Bek jangkung ini kemungkinan akan dimainkan bersama Rob Holding atau Shkodran Mustafi saat menghadapi Chelsea nanti. Bek berusia 32 tahun itu sendiri baru bermain sekali saja pada musim ini, yakni di laga lawan Everton tersebut. Meski demikian Mertesacker mengaku siap merumput.

"Kami mengalami masa-masa sulit, tapi ini benar-benar menjadi kekuatan bagi kami. Semua orang sangat ingin memberikan segalanya untuk klub ini," seru Mertesacker pada situs resmi Arsenal.

"Saya belum bermain tahun ini tapi saya sudah melakukan ini selama 15 tahun jadi saya berharap diri saya benar-benar siap, tidak peduli apapun yang datang. Itulah pola pikir saya," tegasnya.

"Tidak peduli apa yang terjadi atau apa yang saya hadapi pada hari Sabtu, saya akan mehghadapinya. Saya berhutang ini kepada tim ini dan pada klub ini. Saya ingin memastikan bahwa saya akan siap dan dan pola pikir saya (adalah laga itu akan berlangsung) 120 menit ditambah babak penalti," cetusnya.