Mertesacker: Pengaruh Vermaelen Kental di Arsenal

Mertesacker: Pengaruh Vermaelen Kental di Arsenal
Mertesacker sanjung Vermaelen. (c) AFP
Bola.net - Seorang pemain tetap memiliki peranan yang penting, meski ia jarang mendapatkan kesempatan dari pelatih untuk beraksi di atas lapangan. Tingkah laku dan motivasi yang diberikan seorang penggawa tim bisa jadi panutan yang lainnya.

Itulah yang coba dikatakan oleh Per Mertesacker, bek tengah Arsenal, terkait kondisi beberapa rekan setimnya yang hingga saat ini masih jarang mendapatkan kepercayaan dari Arsene Wenger.

"Orang-orang selalu membicarakan tentang pemain yang berada di tim, namun anda juga perlu menyebut mereka yang tidak terlibat di starting eleven, namun memiliki pengaruh yang tepat untuk tim secara keseluruhan," jelas Mertesacker singkat menurut laporan dari Arsenal Magazine.

Tentu saja pemain yang dimaksud oleh Mertesacker adalah Thomas Vermaelen. Pemain asal Belgia itu hingga kini masih belum mendapat kepercayaan lagi dari Wenger, meyusul penampilan apik Laurent Koscielny dan Mertesacker di lini belakang. [initial]


 (ars/rer)