Mertesacker: Disadarkan Dortmund, Arsenal Kian Perkasa

Mertesacker: Disadarkan Dortmund, Arsenal Kian Perkasa
Per Mertesacker yakin Arsenal lebih hati-hati. (c) AFP
Bola.net - Bek Arsenal, Per Mertesacker merasa keyakinan mereka kian melambung setelah mendapat pelajarah pahit dari Borussia Dortmund di Liga Champions tengah pekan lalu.

The Gunners tengah melayang tinggi sebelum kedatangan Dortmund di Emirates Stadium membawa mereka kembali jatuh ke bumi. Tetapi ditekuk tim tamu dengan skor tipis 1-2 kala itu, diakui Mertesacker membuat mental mereka kian kuat dan anti-jemawa.

"Sungguh menyenangkan mendapat pelajaran macam itu. Mungkin kami sedikit over pede. Kami sungguh senang dengan situasinya dan saya rasa kami akan meraup cukup poin untuk bertahan di puncak klasemen Premier League dan juga Liga Champions," ujar bek asal Jerman itu.

Arsenal memang bangkit dari kekalahan atas Dortmund kala menghentikan perlawanan tuan rumah Crystal Palace 2-0 akhir pekan kemarin. Dan tengah pekan ini, ujian berikutnya bakal datang kala Chelsea menyambangi Emirates Stadium guna melakoni partai 16 besar Capital One Cup.[initial]

  (tri/row)