Mertesacker: Arsenal Sedang 'On Fire'

Mertesacker: Arsenal Sedang 'On Fire'
Per Mertesacker (c) AFP
Bola.net - Arsenal sedang 'on fire' menyusul lima kemenangan dalam lima laga terakhirnya. Menurut bek The Gunners Per Mertesacker, performa itu bisa menjadi modal bagus untuk meladeni Hull City di final FA Cup.

Laga tersebut akan digelar di Wembley, Sabtu (17/5) malam nanti.

"Kami baru saja meraih lima kemenangan beruntun dan kami berniat melanjutkannya di final. Kami sudah kembali ke trek yang benar dan kami harus fokus untuk mempertahankannya," kata Mertesacker seperti dilansir Sports Mole.

Arsenal sampai di babak puncak setelah terlebih dahulu melewati Tottenham, Coventry, Liverpool, Everton dan Wigan. Sementara itu, Hull sudah menyingkirkan Middlesbrough, Southend United, Brighton & Hove Albion, Sunderland serta Sheffield United .

Di atas kertas, Arsenal lebih diunggulkan untuk mengangkat trofi juara. Jika itu terjadi, berarti The Gunners bisa memutus dahaga gelar yang sudah mereka rasakan sejak 2005 silam. [initial]

 (sm/gia)