Mertesacker: Arsenal Beruntung Bisa Kalahkan Palace

Mertesacker: Arsenal Beruntung Bisa Kalahkan Palace
Mertesacker anggap Arsenal beruntung di kandang Palace (c) AFP
Bola.net - Sejak kekalahan di Derby London Utara, Arsenal berhasil mencatatkan tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi. Yang terbaru diraih di Selhurst Park atas tuan rumah Crystal Palace.

Dengan skor akhir 2-1, The Gunners membawa pulang tiga poin. Tetapi dalam pandangan kapten Per Mertesacker, timnya itu dinaungi keberuntungan dalam meraih kemenangan tersebut.

"Menuju akhir pertandingan Palace mencoba melakukan tekanan lebih dan memainkan beberapa striker yang lebih bugar. Mereka hampir mencetak gol penyeimbang jadi pada akhirnya kami cukup beruntung." ujar bek Jerman itu pada arsenal.com.

Setelah unggul dua gol di babak pertama, permainan Arsenal menurun sehingga The Eagles mencetak gol balasan dan juga ada peluang yang kena tiang. Mertesacker berharap hal tersebut menjadi pelajaran.

"Palace memiliki kecepatan di lini depan dan bagus dalam duel udara. Mereka hampir mencetak gol di babak pertama dan punya sejumlah peluang di akhir babak kedua.

"Hari ini kami cukup beruntung tapi gol itu menjadi sebuah peringatan agar kami tidak terlalu cepat kendor." [initial]

 (ars/dct)