Mertesacker Akui Chelsea Lebih Tangguh Ketimbang Arsenal

Mertesacker Akui Chelsea Lebih Tangguh Ketimbang Arsenal
Per Mertesacker. (c) afc
Bola.net - Bek jangkung Arsenal, Per Mertesacker, mengakui bahwa timnya memang kalah tangguh dari Chelsea dalam laga di Stamford Bridge, Minggu (05/10).

Chelsea menang 2-0 dalam laga Derby London tersebut. Gol pertama disumbangkan oleh Eden Hazard melalui penalti sementara gol kedua disumbangkan oleh Diego Costa.

Usai laga, Mertesacker mengungkapkan bahwa timnya memang tampil jelek di laga tersebut.

"Kami lebih kompetitif ketimbang musim lalu, namun kami harus mengakui bahwa kami tak cukup bagus di beberapa area, terutama di area pertahanan lawan," keluh bek asal Jerman itu pada Sky Sports News.

"Kami memiliki dua peluang bagus, namun kami tak bisa menemukan umpan atau sentuhan final. Kami bertahan dengan lebih baik, namun mereka jauh lebih baik dan kami harus cepat belajar dari kekalahan ini," seru Mertesacker. [initial]

 (sky/dim)