Merson: Walcott Tak Berkembang di Arsenal

Merson: Walcott Tak Berkembang di Arsenal
Theo Walcott (c) AFP
- Mantan pemain , Paul Merson mengklaim bahwa Theo Walcott sama sekali tak berkembang bersama Arsene Wenger. Menurutnya, Walcott masih belum memenuhi ekspektasi besar The Gunners.


Walcott saat ini memang tengah mengalami performa yang menurun setelah hanya mencetak satu gol dalam 11 penampilan terakhir di Premier League.


Penyerang Inggris tersebut memulai musim ini dengan harapan akan menjadi penantang serius untuk merebutkan satu posisi di lini depan bersama Olivier Giroud. Namun ia justru kalah bersaing dengan penyerang asal Prancis itu.


"Theo Walcott tak lebih baik dari saat dirinya meninggalkan Southampton. Dia bukan penyerang tengah. Dia mencetak satu gol dalam 20 pertandingan," ujar Person kepada Daily Star.


Selain Walcott, Merson -yang juga pernah bermain untuk Middlesbrough dan Aston Villa- juga menilai hal yang sama juga terjadi pada Alex Oxlade-Chamberlain.


"Apakah Alex Oxlade-Chamberlain yang juga lulusan akademi Southampton juga berkembang lebih baik dalam beberapa tahun terakhir? Tidak," tandasnya.[initial]


 (tds/dzi)