Merson Klaim Chelsea Akan Boyong Falcao

Merson Klaim Chelsea Akan Boyong Falcao
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Mantan gelandang Arsenal, Paul Merson, menyebut bahwa Chelsea pasti akan memboyong Radamel Falcao, apabila striker itu harganya hanya 15 juta Pounds saja.

Pemain asal Kolombia itu dipastikan tak akan terus membela Manchester United musim depan. Setan Merah sudah menyatakan bahwa mereka akan mengembalikan pemain itu ke klub asalnya, AS Monaco. Sebab, Falcao tak bisa tampil ganas lantaran tak benar-benar fit akibat cedera lututnya dahulu.

Dari 22 laga sejauh ini berkostum United, pemain 29 tahun itu hanya bisa mencetak empat gol. Saja. Walau demikian menurut Merson masih banyak klub-klub yang disebut berminat memakai jasanya musim depan, apalagi jika harganya turun. Dan salah satunya adalah Chelsea.

"Jika harganya turun hingga 15 juta Pounds, maka saya rasa akan ada banyak tim yang mengejarnya. Ia adalah pemain yang bagus dan saya rasa kondisi fisiknya akan semakin membaik. Saya rasa Chelsea akan membelinya dengan harga 15 juta Pounds. Sebab mereka butuh penyerang tengah baru," cetus Merson seperti dilansir Metro. [initial]

 (mtr/dim)