Menyimak Alasan Liverpool Merekrut Kostas Tsimikas

Menyimak Alasan Liverpool Merekrut Kostas Tsimikas
Kostas Tsimikas resmi bergabung dengan Liverpool (c) LFC

Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengaku sudah lama mengamati Kostas Tsimikas dan memutuskan merekrutnya lantaran ia memiliki mentalitas dan ambisi yang selaras dengan skuat The Reds.

Liverpool diharap oleh para pendukungnya untuk mencari bek kiri baru pada bursa transfer musim panas ini. Dan ternyata keinginan itu dikabulkan.

The Reds resmi memboyong Tsimikas pada hari Senin (10/08/2020) kemarin. Ia direkrut dari klub Yunani, Olympiakos.

Kabarnya Liverpool merekrutnya dengan bandrol sekitar 11 juta pounds. Ia akan jadi pelapis bagi Andrew Robertson.

1 dari 2 halaman

Mentalitas yang Tepat

Jurgen Klopp mengungkapkan ia cukup puas dengan perekrutan Kostas Tsimikas. Sebab Liverpool sudah mengamatinya selama beberapa waktu sebelumnya.

Dari pengamatan itu, Klopp menemukan bahwa ada satu hal mencolok yang akhirnya membuatnya menilai Tsimikas layak gabung Liverpool. Hal tersebut adalah mentalitas sang defender.

“Kami telah menyaksikan Kostas sejak lama dan sangat senang ia bergabung dengan kami. Itu adalah berita sempurna sebelum kami segera kembali bersama," ucap Klopp kepada Liverpoolfc.com.

“Ia adalah pesepakbola yang sangat bagus dengan sikap untuk menang dan bersaing, dan saya sangat menyukai mentalitasnya. Ini sangat cocok dengan mood dan keinginan yang sudah kami miliki di ruang ganti kami," terangnya.

2 dari 2 halaman

Ambisius

Jurgen Klopp menambahkan ada hal lain yang juga membuatnya bisa cocok dengan Liverpool. Ia menyebut Kostas Tsimikas adalah tipe pemain yang ambisius.

“Ia sudah menunjukkan di usia muda ia bisa merasakan sepak bola di negara yang berbeda dan tampil dengan baik - dan ia telah menjadi bagian besar dari kesuksesan Olympiacos untuk memenangkan gelar mereka musim ini dan dalam kampanye Eropa mereka," tuturnya.

“Kostas tahu dari pengalaman pribadinya apa yang dibutuhkan untuk menantang dan sukses di dalam negeri dan di Liga Champions, dan ia ambisius untuk meraih hasil lebih baik - sama seperti kami," serunya.

“Ia telah menghadapi beberapa lawan yang sangat tangguh dalam beberapa musim terakhir dan tampil dengan baik dan kami tahu ia menikmati tantangan, yang sempurna bagi kami. Untuk alasan itu kami sangat senang mengetahui bahwa kami akan memiliki dirinya bersama kami untuk tahun-tahun mendatang. Saya sangat senang," pungkas Klopp.

Di Liverpool, Jurgen Klopp memberikan Kostas Tsimikas nomor punggung 21. Bek berusia 24 tahun itu sendiri dikontrak di Anfield hingga tahun 2025.

(liverpoolfc.com)