Menurut Ziege, Tak Mudah Bagi Liverpool Jadi Juara

Menurut Ziege, Tak Mudah Bagi Liverpool Jadi Juara
Jurgen Klopp (c) AFP
- Eks bek timnas Jerman, Christian Ziege, menyatakan Jurgen Klopp bakal sedikit mengalami kendala untuk mengantarkan jadi juara liga lagi.


Seperti yang diketahui, Liverpool sudah lebih dari dua dekade tak pernah menjadi juara liga. Terakhir kali mereka menjadi jawara terjadi pada tahun 1990 silam. Mereka bahkan belum pernah menjadi juara sejak liga berubah format pada tahun 1992.


Kini, Liverpool berusaha menggapai mimpi tersebut dengan menggandeng Klopp. Sebagai manajer, CV-nya terbilang bagus. Bersama Borussia Dortmund ia sukses memenangkan dua trofi Bundesliga, satu DFB Pokal dan menjadi runner-up Liga Champions.


Namun menurut Ziege, langkah Klopp untuk membawa Liverpool jadi juara liga tak akan mudah. Sebab banyak klub yang akan menghalanginya untuk meraih kesuksesan.


"Tak muda untuk menang setelah 25 tahun. Banyak klub lain yang sudah mengklaim trofi tersebut," tutur pria 43 tahun tersebut pada Omnisport.


"(Liga Inggris) adalah salah satu liga di mana ada lima atau enam tim yang bersaing untuk jadi juara. Liga ini tak sama seperti liga-liga lainnya," cetusnya. [initial]


 (omsp/dim)