
Bola.net - Arsenal membuat keputusan berani dengan menunjuk Mikel Arteta sebagai pengganti Unai Emery. Untungnya, perjudian itu sepertinya bakal terbayar manis, Arteta sudah menunjukkan tanda-tanda positif.
Permainan Arsenal jelas berkembang sejak ditangani Arteta, meski tak maksimal karena dia hanya menerima skuad warisan. Minimal, Arteta sudah berusaha mengembalikan identitas The Gunners.
Masalahnya, jalan Arteta masih panjang untuk mengembalikan Arsenal ke level top. Ada terlalu banyak masalah, terlalu banyak perubahan yang harus dilakukan. Arteta butuh waktu panjang.
Advertisement
Bisakah Arteta melakukannya? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Zona Liga Champions
Menjelang kembalinya Premier League, Arsenal harus mengingat misi penting mereka menembus zona Liga Champions. Saat ini The Gunners ada di peringkat ke-9, mereka harus merangkak sampai di peringkat ke-5 (dengan asumsi hukuman Man City tidak dicabut).
Tugas itu berat, Arsenal tidak boleh tersandung. Biar begitu, mantan pemain Arsenal, Alan Smith, berpendapat bahwa kualitas Arteta dapat dilihat jika mampu menyelesaikan tugas tersebut dengan baik.
"Dia masih punya banyak pekerjaan dan memperbaiki banyak kesalahan. Tidak mudah menangani tim di pertengahan musim dan Anda bisa melihat sejumlah perkembangan," ungkap Smith kepada Sky Sports,
"Mereka meraih banyak hasil imbang, dan jika mereka bisa mengubah hasil-hasil imbang itu jadi kemenangan, mereka bisa mengincar zona Liga Champions."
Jangka Panjang
Lebih lanjut, andai Arteta gagal melakukannya pun, Smith masih akan mendukung penuh. Menurutnya terlalu dini menilai kualitas Arteta hanya dalam beberapa bulan, pembangunan Arsenal adalah proyek jangka panjang.
"Ini adalah proyek jangka panjang, dan sebelum menilainya, Anda harus memberinya kesempatan di bursa transfer. Dia adalah pelatih yang akan mengembangkan pemain yang ada," sambung Smith.
"Dia punya bayak pemain muda berbakat yang datang dari akademi dsan saya kira dia senang bisa bekerja bersama mereka. Mereka punya hasrat dan energi luar biasa," pungkasnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Manchester United Seriusi Perburuan Ansu Fati
- Soal Transfer Sancho, Solskjaer Konsultasi dengan Marcus Rashford
- Resmi, Dele Alli Tidak Bisa Perkuat Tottenham Lawan Manchester United
- Bruno Fernandes Sudah Tidak Sabar Merumput Lagi Bareng MU
- Marcus Rashford, Harapan dan Teladan Para Pemain Muda Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Juni 2020 17:40
Sejak Awal, Arsenal Blunder Besar dengan Jadikan Unai Emery Pelatih
-
Liga Inggris 11 Juni 2020 15:40
-
Liga Inggris 11 Juni 2020 11:24
Thiago Silva adalah pemain yang Tepat untuk Arsenal, Tapi...
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...