Mengapa Arsenal Seakan-akan Tidak Mau Finis Empat Besar? Begini Jawaban Emery

Mengapa Arsenal Seakan-akan Tidak Mau Finis Empat Besar? Begini Jawaban Emery
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AP Photo

Bola.net - - Arsenal lagi-lagi membuang kesempatan untuk mengamankan empat besar Premier League setelah hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Brighton di pekan ke-37, Minggu (5/5) malam WIB. Hasil imbang itu berarti harapan Arsenal untuk empat besar kian tipis.

Jika ada satu tim yang jago menyia-nyiakan peluang untuk mengamankan empat besar, Arsenal jelas terpilih. Mereka gagal memanfaatkan hasil-hasil buruk rival empat besar dalam beberapa pekan terakhir. Arsenal gagal memetik poin penuh saat mereka paling membutuhkannya.

Tercatat, sebelum laga ini Arsenal menelan tiga kekalahan beruntun di Premier League, dan ditutup dengan hasil imbang melawan Brighton. Seandainya mampu memenangkan laga-laga tersebut, Arsenal jelas sudah mengamankan peringkat ketiga dan bisa menutup musim dengan nyaman.

Bos Arsenal, Unai Emery mengakui kegagalan timnya memastikan empat besar. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Sangat Kecewa

Pertama-tama, Emery mengakui kegagalan mengamankan empat besar itu mengecewakan. Arsenal kini berada di peringkat kelima dengan 67 poin, tertinggal tiga poin dari Tottenham Hotspur di peringkat keempat. Artinya, dengan satu laga sisa, Arsenal hanya bisa berharap Tottenham kalah dan harus menang dengan banyak gol untuk menggusur posisi Tottenham.

"Target pertama kami adalah untuk finis di empat besar Premier League, jadi kami sangat, sangat kecewa," tutur Emery di laman resmi Arsenal.

"Saya rasa kami bisa saja membicarakan situasi dan masalah sepanjang musim ini, tetapi lebih baok fokus pada laga mendatang melawan Valencia [semifinal Liga Europa]."

"Kami merasa sangat bagus di sini [Emirates Stadium] dengan dukungan suporter kami, tetapi dalam dua laga terakhir kami gagal menang melawan Crystal Palace dan Brighton. Saya rasa kami layak mendapatkan lebih," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Gagal

Sebelum laga ini, Emery menegaskan bahwa Arsenal mengejar target memenangkan setiap laga sisa Premier League. Mereka gagal melakukannya, empat besar melayang. Sebab itu, dia ingin Arsenal fokus sepenuhnya di Liga Europa.

"Kami memiliki gagasan untuk terus menjaga peluang dan kesempatan sampai melawan Burnley pekan depan, tetapi hari ini kami hanya imbang.Kami tahu mereka [Brighton] bermain sangat rapi dan kuat saat bertahan, jadi kuncinya adalah mencetak gol kedua."

"Saya rasa kami telah bekerja keras dan sudah mencoba, tetapi tidak mendapatkan hasil yang kami butuhkan untuk pekan depan. Sekarang jalan kami adalah untuk tampil maksimal Kamis [Jumat dini hari WIB] mendatang," tutupnya.