Menangkan United, RVP Sambangi Loker Arsenal

Menangkan United, RVP Sambangi Loker Arsenal
Usai jadi 'pembunuh', RVP beri simpati untuk Arsenal. (c) Bola.net
Bola.net - Robin Van Persie menjadi penentu kemenangan Manchester United atas Arsenal akhir pekan kemarin. Namun ia masih menunjukkan simpati pada bekas klubnya itu di akhir laga.

Striker asal Belanda itu mencetak satu-satunya gol kemenangan Setan Merah dalam laga panas di Old Trafford tersebut, setelah ia menyambut umpan sepak pojok Wayne Rooney di babak pertama. Dan tak seperti musim lalu, Van Persie kali ini memilih merayakan golnya.

Tapi seusai laga, The Daily Star melaporkan jika Van Persie mendatangi ruang ganti The Gunners. Di sana ia tak banyak menemui bintang-bintang Arsenal yang sebagian sudah memasuki bus tim, tetapi ia sempat berbincang hangat dengan beberapa pemain yang tersisa.

Bahkan RVP diklaim berbicara dengan manajer Arsene Wenger dan beberapa stafnya jika ia terkesan dengan form ganas Arsenal belakangan ini. Tak lupa ia mendoakan klub yang dulu dibelanya itu sukses mengakhiri paceklik gelar mereka.[initial]

  (dstar/row)