Memphis: Memphis Depay 'Lama' Akan Muncul Musim Depan

Memphis: Memphis Depay 'Lama' Akan Muncul Musim Depan
Memphis Depay (c) Manutd
- Winger Manchester United, Memphis Depay menegaskan tekadnya untuk kembali bangkit musim depan dan menjadi pemain yang lebih baik.


Di musim pertama kedatangannya di Premier League, Memphis memang gagal mengulang performa brilian seperti saat masih bermain di PSV Eindhoven. Memphis kerap dicadangkan oleh pelatih Louis van Gaal.


Namun setelah musim berakhir, Memphis menegaskan bahwa dirinya akan berjuang untuk membuktikan diri bersama pelatih baru, Jose Mourinho, dan menampilkan kembali performa terbaik musim depan.


"Tidak pernah bagus untuk dikritik, tapi itu bagian dari permainan dan saya harus berurusan dengan itu. Musim ini tak berjalan sesuai yang direncanakan dan itu sedikit menyakiti kepercayaan diri saya," ujarnya kepada Fox Sport.


"Sekarang terserah kepada saya untuk menghadapi situasi ini dan bangkit. Saya pikir setiap penyerang mengandalkan intuisi. Anda harus membuat keputusan kapan anda harus menampilkan aksi individu. Memphis 'lama' yang mengalahkan lawan akan kembali lagi," sambungnya.


"Sekarang untuk musim depan. Saya harus membuktikan kelayakan saya selama pramusim," tutupnya.[initial]


 (fox/dzi)