Mempertanyakan Keputusan Chelsea Jual Tammy Abraham dan Beli Romelu Lukaku

Mempertanyakan Keputusan Chelsea Jual Tammy Abraham dan Beli Romelu Lukaku
Tammy Abraham vs Romelu Lukaku (c) AP Photo

Bola.net - Legenda Liverpool Ian Rush mempertanyakan mengapa Chelsea menjual Tammy Abraham dan mendatangkan Romelu Lukaku pada musim panas kemarin. Kedua pemain kini mengalami nasib yang berbeda.

Lukaku kembali ke Chelsea setelah tampil tajam bersama Inter Milan. Penyerang asal Belgia tersebut ditebus dari klub Italia tersebut dengan biaya yang mencapai 115 juta euro.

Meski sudah ditebus dengan harga mahal, penampilan Lukaku masih belum memuaskan. Dia masih kesulitan untuk mencetak gol secara reguler untuk Chelsea.

Lukaku baru mencetak delapan gol dan dua assist di semua ajang untuk Chelsea pada musim 2021/2022. Dengan harga transfer dan gaji lebih malah, torehan Lukaku masih jauh di bawah Tammy Abraham.

Abraham telah mencetak 17 gol bersama AS Roma dari 30 laga yang dimainkan. Abraham juga membuat empat assist untuk tim asuhan Jose Mourinho.

1 dari 3 halaman

Abraham vs Lukaku

Tammy Abraham tidak masuk rencana Thomas Tuchel di Chelsea dan kemudian mendatangkan Romelu Lukaku. Ian Rush cukup heran dengan keputusan The Blues tersebut.

“Sebagai seorang striker, terkadang Anda hanya harus menunggu kesempatan untuk datang dan ketika Anda akhirnya melepaskannya, segalanya cenderung jatuh pada tempatnya," kata Rush kepada Gambling.com.

“Beberapa penggemar Chelsea mungkin bertanya-tanya mengapa mereka menjual Tammy Abraham dan membawa Lukaku. Abraham mencetak gol untuk bersenang-senang di Italia, meskipun harus dikatakan bahwa Serie A tidak sekuat Premier League akhir-akhir ini.

“Tetapi perbedaan besar antara Abraham dan Lukaku saat ini adalah bahwa yang pertama menikmati sepak bolanya. Jose Mourinho telah menunjukkan cinta kepada Abraham, yang sangat penting bagi seorang striker, sementara Lukaku dan Tuchel belum pernah bertemu secara langsung."

2 dari 3 halaman

Tetap Sabar

Ian Rush tidak meragukan kemampuan yang dimiliki Lukaku. Karena itu, dia yakin Lukaku akan segera menemukan ketajamannya kembali dalam waktu dekat ini.

“Penting bagi Lukaku untuk tidak menyerah dan tetap sabar, saya yakin kualitasnya akan bersinar untuk Chelsea cepat atau lambat,” lanjutnya.