Melchiott: Conte Matikan Karir Pemain Muda Chelsea

Melchiott: Conte Matikan Karir Pemain Muda Chelsea
Antonio Conte (c) Chelsea FC

Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Mario Melchiot baru-baru ini mengkritik kebijakan pembinaan pemain muda yang diterapkan Antonio Conte. Melchiott menilai Conte seharusnya berani memberikan kesempatan kepada pemain akademi Chelsea di tim utama The Blues.

Chelsea dikenal sebagai salah satu tim dengan tim muda terbaik di Inggris. Mereka tercatat memenangkan 6 FA Youth Cup dalam waktu 8 tahun terakhir.

Namun sejauh ini sedikit sekali pemain muda The Blues yang mendapatkan kesempatan di tim utama Chelsea. Mereka bahkan memutuskan menjual beberapa nama muda potensial mereka seperti Nathaniel Chalobah, Dominic Solanke, Christian Atsu, dan Nathan Ake pada musim panas ini.

ChelseaChelsea

Melchiott sendiri mengaku tidak habis pikir mengapa para pemain muda potensial itu tidak mendapatkan kesempatan yang layak di Chelsea. "Jika anda melihat pembelian Conte, ia biasanya membeli pemain berusia 21-25 tahun karena pada usia tersebut para pemain bisa dibentuk sesuai dengan keinginannya," buka Melchiott kepada Talk Sports.

"Namun kemudian saya bertanya kepada diri saya, kapan pemain muda Chelsea bisa menembus tim utama mereka? Jika kalian lihat, pemain terakhir yang saya tahu mendapat kesuksesan di klub semenjak ia berusia muda adalah John Terry. Siapa yang akan menjadi John Terry berikutnya?"

"Saya selalu bertanya-tanya kapan waktu yang tepat untuk membiarkan para pemain muda ini untuk bersinar di tim senior? Dia [Conte] harus mengambil resiko dan ia harus memiliki keyakinan atas mereka, jika tidak semua investasi pada pembinaan usia muda akan menjadi sia-sia." tutup mantan bek Chelsea tersebut.