McTominay Jadi Rebutan Dua Negara, Mourinho Ungkap Hal Mengejutkan

McTominay Jadi Rebutan Dua Negara, Mourinho Ungkap Hal Mengejutkan
Scott McTominay (c) ManUtd

Bola.net - - Gelandang muda Manchester United, Scott McTominay jadi perbincangan di media negara-negara Britania. Sebab, McTominay kini jadi rebutan oleh dua tim nasional yakni Inggris dan Skotlandia.

McTominay menjalani debutnya di tim utama United sejak musim lalu. Tapi, performa pemain berusia 21 tahun mengalami peningkatan pesat pada musim 2017/18. Kesempatan bermain di tim utama pun semakin sering dia dapatkan.

Saat ditanya soal situasi McTominay yang jadi rebutan dua timnas, Jose Mourinho justru memberi jawaban yang mengejutkan. Meski menjabat sebagai manajer United, Mourinho mengaku tidak tahu jika McTominay jadi rebutan.

"Saya tidak tahu apakah situasi itu benar atau tidak. Saya tidak bisa memastikannya, saya tidak mendapatkan informasi soal itu," buka Mourinho dikutip dari Soccerway.

Scott MctominayScott Mctominay

"Timnas adalah konsekuensi dapa apa yang dia lakukan di klub. Saya tidak bisa memastikan apa kedua negara sudah menghubunginya, saya tidak tahu. Dia sudah membuat evolusi dan saya pikir itu adalah konsekuensinya," tandas Mourinho.

Manajer asal Portugal ini hanya berpesan agar McTominay tidak cepat puas dengan apa yang sudah diraih saat ini.

"Saran saya kepadanya bukan tentang tim nasional, tentang cara dia bertahan di jalan yang sudah dibuat, tetap rendah hati dan terbuka untuk belajar, cerdas dan melangkah ke arah yang sama, bertarung untuk mendapatkan menit bermain di United," tandas Mourinho.