McManaman Dukung Kedatangan Lambert ke Anfield

McManaman Dukung Kedatangan Lambert ke Anfield
Rickie Lambert. (c) LFC
Bola.net - Mantan gelandang tengah Liverpool, Steve McManaman mengklaim The Reds sudah melakukan transfer yang bijak dengan merekrut Rickie Lambert.

Runner-up Premier League itu menyelesaikan proses transfer sang striker awal pekan ini dari Soouthampton dengan nilai transfer sekitar 4 juta poundsterling. McManaman percaya bahwa pemain Inggris itu bisa tampil memikat di Anfield usai mencetak 13 gol di liga musim lalu.

"Jika ia bisa mengulang raihan tersebut untuk Liverpool, saya pikir mereka sudah melakukan keputusan yang baik," tutur sosok berusia 42 tahun itu pada The Mirror.

"Seperti yang kita tahu, sepakbola bukan mengenai rekrutan empat tahun atau lima tahun, ini tentang tahun depan. Tahun demi tahun, sayangnya. Ini akan menjadi kesempatan yang hebat untuk Rickie," pungkasnya.

Selanjutnya, Liverpool kemungkinan akan segera menyelesaikan transfer Alberto Moreno dari Sevilla. [initial]

 (mir/rer)