
Bola.net - - Pada umumnya, pelatih tim-tim besar pasti ingin membeli pemain-pemain yang mereka inginkan untuk melancarkan taktik yang mereka rancang. Namun, tampaknya anggapan tersebut tak berlaku untuk pelatih Chelsea, Maurizio Sarri yang justru tak mau ikut campur.
Sarri kini tengah menjalani musim pertamanya menangani The Blues. Seperti pelatih-pelatih lain yang baru berkarier di Premier League, Sarri masih butuh waktu untuk beradaptasi, tapi sejauh ini dia sudah melakukannya dengan cukup baik.
Gaya bermain Chelsea berubah drastis. Sarri gemar merancang taktik yang mengandalkan umpan-umpan pendek dan membongkar pertahanan lawan melalui umpan-umpan terobosan yang membelah barisan pertahanan lawan.
Advertisement
Saat datang ke Chelsea, Sarri membawa satu pemain andalannya, Jorginho. Mungkin hanya itulah yang Sarri minta. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tak Mau Terlibat
Banyak pelatih yang memiliki masalah dengan pihak klub karena tak mendapatkan pemain yang mereka harapkan, tapi tidak dengan Sarri. Sebagai pelatih, dia hanya ingin melakukan tugasnya membantu pemain di lapangan, tak ada yang lain.
"Tidak sama sekali, saya pikir tidak demikian [soal pekerjaannya ditentukan oleh pembelian pemain hebat]. Pekerjaan saya ada di lapangan," tegas Sarri kepada Sky Sports.
"Saya tak ingin terlibat dalam transfer, karena saya ingin mengalihkan energi saya untuk hal-hal lain. Saya ingin menggunakan energi saya di lapangan, jika tidak saya akan mendapat masalah."
Jadwal Padat
Prinsip Sarri ini mungkin ada benarnya, khususnya bagi pelatih-pelatih Premier League. Jadwal pertandingan Chelsea begitu padat, Sarri tak mau menghabiskan energinya untuk memikirkan sesuatu selain mempersiapkan tim sebaik mungkin. Di sisi lain, hal ini juga membuatnya tak bisa merancang taktik terbaik.
"Di Inggris, kami harus bermain beberapa hari sekali - jika saya menghabiskan 50 persen energi mental saya pada sesuatu yang berbeda, saya akan mendapat masalah di lapangan."
"Semua orang tahu pendapat saya dan saya percaya klub akan bekerja keras [untuk mendatangkan pemain]. Saya tak paham kenapa saya harus terlibat," tandas dia.
Berita Video
Cristiano Ronaldo memulai kariernya di dunia sepak bola profesional bersama Sporting tahun 2002 lalu. Ia merupakan produk binaan tim muda Sporting, namun hanya bertahan di skuat senior selama satu musim.
#10yearschallenge adalah unggahan berbentuk foto yang membandingkan rupa wajah seseorang 10 tahun lalu
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Januari 2019 21:40
-
Liga Inggris 18 Januari 2019 20:40
Selain Atletico Madrid, Alvaro Morata Pertimbangkan Kembali ke Italia
-
Liga Inggris 18 Januari 2019 19:40
-
Liga Spanyol 18 Januari 2019 19:20
Sabar Tunggu Eden Hazard, Real Madrid Bisa Untung 80 Juta Euro Lebih
-
Liga Inggris 18 Januari 2019 16:20
Singkirkan Bayern Munchen, Chelsea Siap Lipat Gandakan Gaji Callum Hudson-Odoi
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...