Maurizio Sarri Abaikan Komentar Agen Courtois

Maurizio Sarri Abaikan Komentar Agen Courtois
Thibaut Courtois (c) LES

Bola.net - - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, tak mau ambil pusing dengan komentar yang keluar dari mulut agen Thibaut Courtois. Sarri hanya ingin mendengar langsung penjelasan dari Courtois saat dia datang latihan.

Sarri dan Chelsea kini dipusingkan dengan spekulasi transfer Courtois. Kiper asal Belgia tersebut tak kunjung datang ke sesi latihan meskipun jatah libur musim panasnya telah usai. Ia kini justru berada di Madrid.

Seolah memperkeruh suasana, agen Courtois, Christophe Henrotay, berkata jika semua pilihan diserahkan pada pihak Courtois, maka pilihan yang akan diambil akan pindah ke Real Madrid.

Komentar tersebut tentu saja membuat pihak Chelsea panas. Namun, Sarri tak ingin ambil pusing. Manajer asal Italia lebih memilih untuk mendengar langsung penjelasan dari pihak Courtois.

1 dari 3 halaman

Sarri Ingin Bertemu Courtois

Sarri Ingin Bertemu Courtois

Maurizio Sarri Bersama Chelsea (c) AP
Apa yang dikatakan oleh Christophe Henrotay, rupanya tidak didengarkan oleh Sarri. Mantan pelatih Napoli akan menunggu Courtois datang berlatih ke Cobham dan bertemu langsung dengannya untuk bicara masa depannya.

"Saya tidak tertarik dengan apa yang dikatakan oleh agennya. Saya hanya ingin dengar dari Courtois dan apakah besok Courtois akan mengatakan hal yang sama kepada saya," buka Sarri.

"Saya harus berbicara dengan pemain saya, tentu saja. Saya hanya inginkan pemain yang punya motivasi tinggi dengan klub. Saya tidak bisa berkomentar untuk agennya," tandas Sarri pada Sky Sports.
2 dari 3 halaman

Potensi Courtois ke Madrid

Potensi Courtois ke Madrid

Thibaut Courtois (c) CFC
Potensi Courtois pindah ke Madrid bisa dibilang cukup besar. Penjaga gawang berusia 26 tahun hanya menyisakan satu musim kontrak di Chelsea. Kabarnya, Madrid akan membelinya dengan harga 32 juta euro.

Sementara itu, media di Inggris mulai mengabarkan jika Chelsea kini bersiap untuk kehilangan eks kiper Atletico Madrid itu. Chelsea sedang memburu Jack Butland untuk menggantikan Courtois.