Mau Lini Tengah Lebih Baik? Chelsea Diminta Ganti Jorginho dengan Frenkie De Jong

Mau Lini Tengah Lebih Baik? Chelsea Diminta Ganti Jorginho dengan Frenkie De Jong
Gelandang Barcelona, Frenkie De Jong (c) Frenkie De Jong Official Twitter

Bola.net - Mantan fullback Liverpool Steve Nicol menilai Chelsea akan punya lini tengah yang kuat apabila mengganti Jorginho dengan gelandang Barcelona Frenkie De Jong.

De Jong menjadi nama yang cukup banyak dibahas di bursa transfer musim panas 2022. Gelandang berusia 25 tahun itu diketahui menjadi target utama Manchester United.

Barcelona bersedia melepas De Jong di bursa transfer musim panas ini. Namun, sang pemain dikabarkan tidak mau pindah ke Old Trafford.

Chelsea juga dikaitkan dengan De Jong belakangan ini. Pasukan Thomas Tuchel dikabarkan tertarik mendapatkan tanda tangannya.

1 dari 3 halaman

Ganti Jorginho dengan De Jong

Chelsea saat ini sudah punya banyak stok gelandang. Namun, Nicol meyakini kalau Chelsea mau punya lini tengah yang kuat maka mereka harus mengganti Jorginho dengan De Jong.

"Dengar, Frenkie de Jong adalah pemain hebat dan pemain hebat bisa bermain untuk tim mana pun," kata Nicol kepada ESPN.

"Jika Anda ingin mengeluarkan Jorginho dan menyingkirkannya dan memasukkan De Jong, maka saya pikir itu membuat mereka [The Blues] lebih baik.

"Dalam pikiran saya, saya tidak mendapatkan De Jong sebagai pemain Chelsea, tetapi pada saat yang sama, Anda harus menjadi lebih baik.”

2 dari 3 halaman

Chelsea Belum Ajukan Tawaran untuk De Jong

Chelsea memang tertarik dengan De Jong. Akan tetapi, pakar transfer Fabrizio Romano menyebut The Blues masih belum mengajukan tawaran kepada Barcelona.

“Chelsea telah tertarik pada Frenkie de Jong selama berminggu-minggu, tetapi mereka tahu bahwa Man United memiliki kesepakatan dengan Barcelona, dan juga Frenkie pada hari ini tidak memiliki rencana untuk meninggalkan Spanyol," tulis Romano dalam kolom di Caught Offside.

"Sejauh ini, De Jong tetap pada ide yang sama jadi Chelsea tidak akan mengajukan penawaran sampai mereka tahu bahwa Frenkie memiliki ide yang berbeda.”