
Bola.net - Pakar sepakbola Belanda, Marcel van der Kraan mengomentari spekulasi transfer Frenkie De Jong. Ia menilai sang gelandang sebaiknya menerima pinangan Manchester United di musim panas ini.
De Jong merupakan salah satu pemain kunci di Barcelona. Ia sudah membela tim asal Catalunya itu sejak tahun 2019 silam.
Belakangan pemain Timnas Belanda itu dilaporkan diminati Manchester United. Manajer anyar Setan Merah menilai sang gelandang adalah bagian penting dalam kunci kebangkitan Setan Merah.
Advertisement
Van der Kraan menilai De Jong lebih baik menerima pinangan MU itu. Ia menilai Setan Merah adalah klub yang bisa memaksimalkan potensi terbaiknya.
Simak analisis sang pakar sepakbola Belanda di bawah ini.
Tidak Maksimal
Menurut pandangan Van der Kraan, De Jong telah menyia-nyiakan karirnya di Barcelona.
Ia menilai sang gelandang tidak ditempatkan di posisi terbaiknya. Sehingga ia kesulitan mengeluarkan kemampuan maksimalnya.
"Frenkie De Jong tidak bermain di posisi terbaiknya selama di Barcelona. Ia tidak bisa menggeser posisi Sergio Busquets di posisi itu," buka Van der Kraan ke Sky Sports.
Ikut Ten Hag
Van der Kraan menilai pindah ke Manchester United bakal jadi opsi yang bagus bagi De Jong. Karena sang gelandang bisa bermain di posisi terbaiknya, karena posisi itu sedang kosong di MU.
Sementara ia juga akan ditangani oleh Erik Ten Hag, manajer yang mengorbitkan namanya di Ajax. Sehingga pindah ke MU bakal jadi opsi yang bagus untuknya.
"Saya rasa dengan alasan-alasan tadi, dia [De Jong] lebih baik pindah ke Man United, karena ia akan mendapatkan posisi yang lebih bagus bersama Erik Ten Hag," ujarnya.
Segera Kelar
Menurut gosip yang beredar, Manchester United dan Barcelona sedang mengebut proses transfer De Jong.
Jika tidak ada aral melintang, sang gelandang bisa bergabung dengan Setan Merah di pekan ini.
Klasemen Akhir Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Juni 2022 17:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...