Mau Kalahkan United, Liverpool Harus Kalem

Mau Kalahkan United, Liverpool Harus Kalem
Jurgen Klopp (c) AFP
- Jelang laga North-West Derby yang bakal digelar pada akhir pekan nanti, Liverpool kembali mendapat petuah dari legenda mereka Gary Gillespie. Gillespie menyebut jika The Reds ingin menang dalam laga ini, mereka harus bisa mengontrol emosi mereka.


Bertindak sebagai tuan rumah, membuat Liverpool sangat berambisi untuk memenangkan laga ini. Terlebih pada laga ini mereka mengusung misi balas dendam atas kekalahan memalukan yang mereka derita dari kubu Setan Merah setahun belakangan, di mana mereka dipermalukan tahun lalu di Anfield dan pada pertemuan pertama mereka di musim ini.


Sebagai legenda Liverpool, Gillespie sadar betapa pentingnya arti pertandingan ini bagi Liverpool, namun mantan bek Liverpool di era 80'an ini meminta mantan klubnya tidak terpengaruh oleh emosi selama pertandingan.


"Passion sangat penting dalam laga (Kontra MU) ini, namun jika mereka ingin menang mereka harus tetap membiarkan kepala mereka tetap dingin" ungkap Gillespie kepada LFC TV.


"Salah satu kritik yang dilayangkan kepada Jurgen Klopp adalah ia selalu menginginkan sepakbola yang menyerang, dengan intensitas yang tinggi, namun sering kali mereka (Liverpool) terlalu tergesa-gesa. Mereka sering tidak sabaran, dan kadang tidak terkontrol" lanjut Gillespie.


"Pada momen-momen seperti itulah mereka membutuhkan kepala yang dingin. Untuk membuat keputusan yang tepat, memberi umpan yang benar, dan melancarkan tembakan yang tepat" pungkas Legenda Timnas Skotlandia ini.[initial]



 (LFCTV/dub)