Mau Juara, Arsenal Disarankan Beli Striker Sekelas Henry

Mau Juara, Arsenal Disarankan Beli Striker Sekelas Henry
Thierry Henry (c) AFP
Bola.net - Jamie Carragher menyarankan pada Arsenal bahwa jika mereka ingin menjadi juara EPL, mereka harus merekrut striker sekaliber Thierry Henry.

The Gunners terakhir kali menjadi juara EPL pada tahun 2004 silam. Setelah itu, sampai sekarang, mereka selalu kesulitan bersaing dengan rival-rivalnya di empat besar.

Walau demikian, kekuatan Arsenal sudah mengalami peningkatan dalam dua tahun terakhir. Buktinya, mereka mampu meraih empat trofi dalam kurun waktu tersebut. Peningkatan prestasi itu otomatis juga mulai membuat para fans mulai bermimpi The Gunners bakal bisa meraih trofi EPL dalam waktu dekat.

Namun menurut Carragher, Arsenal tak bakal mampu mewujudkan mimpi para fans tersebut. Sebab, mereka tak memiliki barisan penyerang kelas dunia seperti Henry dahulu, atau Ian Wright maupun Nicolas Anelka.

"Saya rasa mereka butuh penyerang sekelas Wright, Henry atau Anelka, yang saat ini memang tak mereka miliki," cetus Carragher pada Sky Sports.

"Dan jika Anda bertanya pada fans Arsenal manapun, maka mereka juga pasti akan bilang mereka masih menginginkan kehadiran seorang striker kelas dunia," imbuhnya. [initial]

 (sky/dim)