Mau Gonzalo Higuain, Chelsea Harus Siapkan Uang Segini

Mau Gonzalo Higuain, Chelsea Harus Siapkan Uang Segini
Higuain (c) AFP
- Keinginan Chelsea untuk menggunakan jasa Gonzalo Higuain musim depan bisa terwujud. Juventus selaku pemilik Higuain dikabarkan sudah mematok harga untuk sang pemain pada bursa transfer musim panas ini.


Sudah bukan rahasia lagi jika Chelsea tengah berburu striker anyar. Mereka mengidamkan striker haus gol setelah Alvaro Morata yang didatangkan dari Real Madrid tampil melempem musim lalu.


Sejauh ini ada beberapa striker kenamaan yang dihubungkan dengan pihak London Barat tersebut. Namun dari nama-nama itu mulai mengerucut ke satu nama, yaitu Gonzalo Higuan yang disebut menjadi prioritas Chelsea pada musim panas ini.


Dilansir Calciomercato, impian Chelsea untuk mendapatkan Higuain semakin terbuka lebar. Pihak Juventus sudah memasukkan nama sang striker ke bursa transfer. (calc/dub)

1 dari 3 halaman

Jual Murah

Jual Murah

Menurut laporan tersebut, Juventus memasang harga yang cukup murah untuk Higuain. Si Nyonya Tua hanya membanderol sang striker dengan harga 49  Juta pounds.

Jumlah ini dikatakan murah mengingat harga beli sang pemain yang mahal, saat ia didatangkan dari Napoli dua tahun lalu.

Pada saat itu Juve harus membayar sekitar 75 juta pounds, sehingga mereka harus merugi sekitar 26 juta pounds untuk melepas sang pemain pada bursa transfer ini.
2 dari 3 halaman

Demi Ronaldo

Demi Ronaldo

Menurut laporan tersebut, Juventus memang terpaksa harus menjual Higuain untuk menutupi besarnya transfer Cristiano Ronaldo.

Kapten Timnas Portugal itu resmi merapat ke Turin pada awal pekan lalu. Ia kabarnya ditebus dengan mahar sebesar 100 juta pounds dari Real Madrid.

Dengan mahar transfer sebesar itu, Juventus harus menguangkan sejumlah pemainnya yang bernilai jual tinggi, salah satunya adalah Higuain.
3 dari 3 halaman

Favorit Sarri

Favorit Sarri

Menurut laporan yang sama, Chelsea begitu ngebet ingin mendatangkan Higuain karena prakarsa Maurizio Sarri. Calon pelatih baru Chelsea itu dikabarkan ingin bereuni dengan mantan anak asuhnya itu sehingga ia mendesak pihak Chelsea untuk menuntaskan transfer sang striker. [initial]