
Bola.net - Klub Premier League, Manchester City dilaporkan siap melepas Ferran Torres ke Barcelona. Namun The Citizens dilaporkan menginginkan pertukaran dengan tim asal Catalunya itu.
Belakangan ini Barcelona gencar dikaitkan dengan Ferran Torres. Xavi ingin menjadikan sang pemuda bagian dari lini serang Barcelona di tahun 2022 ini.
Menurut gosip yang beredar, Barcelona sudah mencapai kesepakatan dengan sang pemain. Mereka tinggal mencapai kesepakatan dengan Manchester City untuk transfer ini.
Advertisement
Daily Star mengklaim bahwa Manchester City dikabarkan siap melepas Torres ke Barcelona. Mereka bahkan siap berkompromi dengan Barcelona.
Simak situasi transfer Torres di bawah ini.
Siap Lepas
Menurut laporan tersebut, Manchester City siap menjual Torres. Karena mereka menilai lebih baik sang pemain pergi dari Etihad Stadium.
Mereka menilai sang winger sudah tidak fokus di Manchester City. Sehingga mempertahankannya bakal jadi langkah yang percuma bagi mereka.
Itulah mengapa mereka sudah memberitahu Barcelona bahwa sang winger bisa mereka dapatkan. City dilaporkan meminta bayaran sekitar 70 juta Euro, namun Barcelona dilaporkan tidak sanggup membayar.
Barter Pemain
Manchester City dilaporkan sudah tahu Barcelona tidak mampu membayar harga itu. Namun mereka membuka opsi lain untuk transfer Torres.
Mereka menawarkan opsi barter pemain. Mereka memiliki tiga pemain incaran dari skuat Barcelona.
Tiga pemain itu adalah Frenkie De Jong, Ansu Fati dan Pedri. Jika Barcelona mau menukarkan salah satu dari pemain itu, maka Torres bakal diijinkan pindah.
Baru Perpanjang Kontrak
Dari tiga pemain itu, hanya De Jong yang kemungkinan besar dilepas Barcelona. Karena Barcelona menjaga betul Ansu Fati dan Pedri.
Dua pemain muda itu baru-baru ini menerima kontrak baru di Barcelona. Kontrak itu membuat kedua pemain akan bertahan di Barcelona hingga tahun 2026 dan memiliki klausul rilis 1 Milyar Euro.
Klasemen Premier League
(Daily Star)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Desember 2021 18:07
-
Galeri 3 Desember 2021 13:30
-
Liga Inggris 3 Desember 2021 04:29
Pemain Portugal Terbaik di Inggris Saat Ini? Bukan Ronaldo, Tapi Bernardo Silva
-
Liga Spanyol 2 Desember 2021 23:58
Cabut dari Madrid, Toni Kroos Buka Kans Reuni Dengan Guardiola di Man City
-
Liga Inggris 2 Desember 2021 05:53
Man of the Match Aston Villa vs Manchester City: Bernardo Silva
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...