Matip Pede Bisa Beradaptasi Dengan Premier League

Matip Pede Bisa Beradaptasi Dengan Premier League
Joel Matip (c) LFC
- Defender baru Liverpool Joel Matip mengungkapkan keyakinannya bisa beradaptasi dengan kerasnya kompetisi Premier League.


Matip resmi bergabung dengan The Reds pada musim panas ini. Klub asal Merseyside itu mendapatkan pemain Kamerun  tersebut secara gratis setelah kontraknya bersama habis.


"Premier League lebih menonjolkan fisik dan saya harus beradaptasi sedikit karena gaya permainan yang sedikit berbeda," kata Matip kepada Liverpool Echo.


"Tapi saya punya cukup kepercayaan diri untuk mengatakan bahwa saya cukup bagus untuk itu."


Pemain berusia 24 tahun itu sudah tampil membela Liverpool dalam pertandingan pramusim melawan Tranmere Rovers dan Fleetwood Town.[initial]


 (sw/ada)