Matip Ingin Liverpool Ditakuti Semua Tim Lawan

Matip Ingin Liverpool Ditakuti Semua Tim Lawan
Joel Matip (c) AFP
- Bek , Joel Matip, berharap The Reds bisa menanamkan rasa takut pada semua tim yang menjadi lawan-lawannya pada musim ini.


Di bawah asuhan Jurgen Klopp, Liverpool sendiri sejatinya telah menunjukkan tanda-tanda bahwa mereka akan menjadi tim yang dihindari oleh tim-tim lain. Sebab Philippe Coutinho cs unggul dalam penguasaan bola dan mereka juga sangat rakus dalam urusan mencetak gol.


Penampilan The Reds jelas sudah naik level ketimbang musim lalu. Salah satu indikasinya adalah torehan gol mereka. Klub Merseyside itu baru melakoni enam pertandingan di liga namun sudah mengoleksi 16 gol. Jika ditambah dengan koleksi gol di ajang lainnya, total mereka menciptakan 24 gol.


"Untuk bermain sebagai sebuah tim dan memiliki semangat besar bersama-sama. Juga menjadi kompak dan menggunakan keterampilan rekan tim saya dan saya sendiri dan untuk menekan tim sehingga tidak ada lawan yang aman saat menguasai bola. Bahwa mereka harus selalu takut saat tim kami datang!," seru Matip saat ditanya apa harapannya di musim ini.


"Di luar itu masih terlalu dini untuk membuat prediksi. Kita akan melihat apa yang akan terjadi di musim ini karena ada waktu yang lama antara sekarang dan Mei," ujarnya seperti dilansir ESPN UK.


"Kami harus terus bermain dengan cara ini dan memaksimalkan sebagian besar pertandingan kami di Anfield. Tujuan kami adalah untuk terus meningkatkan performa kami dari pekan ke pekan," tandasnya. [initial]


 (espn/dim)