Matic Tak Pernah Ragu Kembali ke Chelsea

Matic Tak Pernah Ragu Kembali ke Chelsea
Nemanja Matic. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Nemanja Matic mengungkapkan bahwa ia tak pernah ragu sedikit pun saat memutuskan kembali ke Chelsea dari Benfica.

Pemain berusia 25 tahun ini kembali ke Stamford Bridge setelah tiga tahun mengadu nasib ke klub Portugal tersebut. Meski mengakui bahwa keluarganya keberatan pindah, namun ia senang bisa kembali ke London.

"Saat agen saya menawarkan kesempatan kembali ke Chelsea, saya tidak ragu sedikit pun. Anda tidak akan bisa menolak salah satu klub terbaik di dunia dan manajer terbaik di dunia. Tapi istri dan anak saya menangis saat kami meninggalkan Lisbon. Di London saya merasa senang," ungkap Matic kepada A Bola.

Lebih lanjut Matic memberi komentar terhadap manajernya saat ini Jose Mourinho. Ia menilai bahwa Mou adalah sosok yang fantastis.

"Saya juga bekerja di bawah manajer hebat. Semua orang tahu bahwa Jose Mourinho adalah pelatih yang fantastis. Sekarang saya latihan bersama dia setiap hari harus mengakui bahwa dia benar-benar fantastis," tandasnya.[initial]

 (sm/ada)