
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho mengaku tidak terkejut dengan gol yang dicetak Nemanja Matic. Mourinho menyebut ia tahu betul kapasitas Matic dan ia menilai sang pemain memang sangat mampu mencetak gol-gol tersebut.
Dini hari tadi setan merah nyaris pulang ke Old Trafford dengan tangan hampa. Pasalnya mereka harus tertinggal 2-0 dari tuan rumah Crystal Palace di babak pertama.
Namun di babak kedua setan merah sukses bangkit. Mereka berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Chris Smalling dan Romelu Lukaku, sebelum Nemanja Matic melepaskan tembakan geledek dari luar kotak penalti yang menghujam gawang Wayne Hennessey di masa injury time.
Manchester United
Mourinho sendiri tidak kaget dengan gol indah tersebut, karena menurutnya sang pemain memang terbiasa mencetak gol tersebut. "Dia [Matic] pernah mencetak gol seperti ini di Goodison Park saat ia masih di Chelsea," buka Mourinho kepada halaman resmi Manchester United.
"Dia mencetak gol kemenangan di Liga Champions saat Chelsea menang atas Sporting. Dia memang tidak mencetak banyak gol, tetapi ia bisa mencetak gol."
"Musim ini di Benfica, golnya tidak disahkan karena kerja keras kiper lawan. Namun gol itu membuat kami mendapatkan tambahan dua poin." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Maret 2018 18:57
Lindelof Akui Liga Inggris Lebih Susah Dibanding Liga Portugal
-
Liga Inggris 5 Maret 2018 18:39
-
Liga Inggris 5 Maret 2018 16:00
Bukan Inggris! Gelandang Manchester United Ini Pilih Skotlandia
-
Liga Inggris 5 Maret 2018 15:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...