Cetak Gol Tendangan Gunting, Mata Telepati Dengan Di Maria

Cetak Gol Tendangan Gunting, Mata Telepati Dengan Di Maria
Juan Mata melakukan tendangan gunting (c) AFP
Bola.net - Bintang kemenangan Manchester United atas Liverpool akhir pekan kemarin, Juan Mata berusaha mengungkapkan proses terciptanya gol indah yang dilesakkannya ke gawang The Reds. Melalui laman resminya, Mata menuliskan kalau umpan dari Angel Di Maria lah yang mampu membuatnya melakukan hal tersebut.

Pada laga yang berakhir dengan skor 2-1 tersebut, Mata-lah pencipta kedua gol bagi United tersebut. Gol pertama dicetak menggunakan kaki terlemahnya, kaki kanan. Sedangkan gol kedua dicetak dengan amat berkelas, dengan melakukan tendangan gunting.

"Banyak dari kalian yang bertanya pada saya tentang gol kedua yang saya ciptakan. Sejujurnya saya tidak tahu bagaimana cara untuk menjelaskannya." tulis Mata.

"Itu adalah sebuah hal yang tidak bisa anda rencanakan... Itu lebih kepada bagaimana anda memahami bahwa melakukan shooting lebih baik daripada mengontrol bola pada saat itu. Umpan Angel (Di Maria) seakan meminta saya untuk melakukannya (tendangan gunting)." pungkasnya. [initial]

  (sqw/jrc)