Mata: Torres Sosok Pekerja Keras

Mata: Torres Sosok Pekerja Keras
Torres merupakan pemain yang profesional menurut Mata. (c) AFP
Bola.net - Meski akhirnya kalah dari Newcastle United, Juan Mata ternyata tetap percaya pada kemampuan yang dimiliki oleh Fernando Torres. Dua laga sebelum hadapi Toon Army, El Nino selalu berhasil mencetak gol kemenangan untuk timnya.

"Saya mungkin ikut merasa bahagia untuk Fernando, lebih dari dirinya sendiri. Saya mengenalnya dengan baik dan tahu bahwa ia mengalami momen berat selama bergabung dengan klub," jelas Mata pada The Mirror.

"Ia amat kuat dan fokus. Dia pantas mendapat ini (posisi starter). Dia sudah bekerja amat keras, bertindak profesional, dan sekarang gol yang ia cetak akan membuatnya makin percaya diri," pungkasnya.

Meski demikian, rupanya Torres tak mampu berbuat banyak saat Chelsea ditekuk 2-0 oleh Newcastle United beberapa jam lalu,  melalui gol yang dibukukan oleh Loic Remy dan Yoan Gouffran. [initial]



 (mir/rer)