Mata Senang Dengan Gaya Van Gaal

Mata Senang Dengan Gaya Van Gaal
Juan Mata. (c) afp
Bola.net - Playmaker Manchester United, Juan Mata, mengaku bahagia dengan gaya sepakbola yang diusung oleh sang Manajer anyar Setan Merah, Louis Van Gaal.

Van Gaal akhirnya memang sudah bertemu dengan penggawa United. Walau sudah lama ditunjuk sebagai Manajer anyar Setan Merah, namun Van Gaal baru bisa mendampingi Wayne Rooney cs sejak pekan lalu karena masih harus bertugas memimpin Belanda di Piala Dunia 2014.

Saat ini, Van Gaal dan semua penggawa tim utama United tengah berada di Amerika Serikat untuk melakoni tur pra-musim. Mata pun mengatakan bahwa dirinya menyukai polesan Manajer 62 tahun tersebut.

"Saya senang dengan gaya sepakbola yang diterapkan Manajer, dan saya berharap di akhir musim nanti kami bisa merayakan sesuatu, dimana hal itu akan menjadi hal yang luar biasa baginya dan kami," ujarnya seperti dikutip The Mirror.

"Kami tengah fokus untuk maju dan mencoba belajar dari Manajer baru, untuk bermain di level terbaik kami selama semusim. Ide utamanya adalah bermain sebagai sebuah tim dan berkompetisi untuk memperebutkan titel juara," pungkasnya.

United akan memulai rangkaian laga pra-musimnya menghadapi LA Galaxy pada hari Kamis (24/07) besok. [initial]

 (mir/dim)