Mata: Saya Nikmati Hidup di Manchester United

Mata: Saya Nikmati Hidup di Manchester United
Manchester United vs Manchester City (c) Man Utd

Bola.net - - Gelandang Manchester United, Juan Mata, mengatakan bahwa ia tengah menikmati karirnya di klub, usai mereka kembali ke jalur kemenangan di markas Swansea kemarin.

Pemain berusia 28 tahun sempat beberapa kali disebut akan pindah dari Old Trafford di musim panas, setelah sebelumnya pernah dilepas oleh Jose Mourinho ketika berada di Chelsea.

Namun demikian, Mata dengan cepat menyesuaikan diri dengan tim asuhan Mourinho di United dan ia berharap bisa terus menjadi bagian penting dari tim.

"Memang benar bahwa di awal musim kami tidak bermain seperti yang diharapkan, namun kami tidak terlalu jauh dari puncak klasemen. Saya juga ingin terus berbicara di atas lapangan usai musim panas yang aneh, dengan banyak rumor yang beredar sebelumnya," tutur Mata menurut Sportsmole.

"Saya menikmati aksi saya di atas lapangan dan banyak hal yang berjalan bagus dengan saya. Saya menjalani bulan yang bagus dan saya ingin terus menunjukkan talenta di atas lapangan."