Mata: Rooney Seorang Legenda

Mata: Rooney Seorang Legenda
Wayne Rooney (c) AFP

Bola.net - - Juan Mata belum lama ini kembali memberikan pujian pada Wayne Rooney, rekannya di Manchester United yang menurutnya sudah layak mendapat gelar sebagai seorang legenda.

Rooney tidak menjalani karir yang bagus di United musim ini. Ia sempat dicadangkan oleh manajer Jose Mourinho di beberapa laga, lantaran mengalami penurunan penampilan, meski berstatus sebagai kapten.

Namun eks Everton itu belakangan kembali masuk tim inti dan mampu tampil impresif, seperti kala membantu United meraih kemenangan 3-1 di laga terakhir mereka di Premier League.

"Dia adalah seorang legenda. Itulah yang saya pikirkan. Mengingat soal pertandingan dan gol dia setara dengan Sir Bobby Charlton dan sudah melewati Gary Lineker. Kita bicara mengenai seseorang yang amat penting dan paling penting di sejarah sepakbola Inggris," tutur Mata menurut Marca.

"Wayne sudah meraih sesuatu yang tidak bisa dilakukan oleh banyak orang. Ia ada di level tertinggi di sejarah sepakbola Inggris. Kadang saya rasa tidak adil jika dia dikritik, mengingat mereka hanya melihat apa yang terjadi sekarang, bukan sebelumnya."

"Dia adalah pemain yang sudah memberikan segalanya pada klub dan juga tim nasional."