Mata: Pogba dan Zlatan Sudah Bermain Bagus

Mata: Pogba dan Zlatan Sudah Bermain Bagus
Juan Mata (c) AFP

Bola.net - - Juan Mata mengatakan bahwa dua rekan anyarnya di Manchester United, Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba, sudah bermain cukup bagus, meski memang harus diakui keduanya masih butuh waktu untuk bisa menunjukkan kemampuan terbaik di Inggris.

Ibra dan Pogba belakangan mulai mendapat kritik karena tidak mampu tampil konsisten bersama United, yang kini duduk di peringkat enam klasemen sementara Liga Inggris setelah 11 pertandingan.

Namun Mata mengingatkan semua orang bahwa Premier League bukan liga yang mudah. Kecepatannya benar-benar berbeda dibandingkan liga lain di Eropa dan inilah yang membuat Ibra dan Pogba masih belum juga menemukan bentuk terbaik.

"Memang benar bahwa kecepatan permainan di sini amat berbeda dengan apa yang ada di Prancis dan Italia, namun kita bicara mengenai dua pemain super, yang tidak diragukan lagi kemampuannya," tutur Mata menurut Marca.

"Ekspektasi terhadap mereka amat tinggi, namun saya kira mereka berdua sudah bekerja dengan cukup baik."

United akan menjamu Arsenal di Premier League akhir pekan ini.