Mata: Fletcher Adalah Legenda Man United

Mata: Fletcher Adalah Legenda Man United
Darren Fletcher saat masih membela United (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester United, Juan Mata tak mau ketinggalan memberikan ucapan perpisahan kepada Darren Fletcher. Menurutnya, Fletcher adalah legenda Manchester United.

Seperti diketahui, Fletcher akhirnya resmi meninggalkan Old Trafford, klub yang ia bela sejak 1995, dan bergabung dengan West Brom pada bursa transfer Januari ini.

"Saya ingin pada kesempatan ini untuk berharap yang terbaik untuk Darren Fletcher di petualangan barunya," tulis Mata di blog pribadinya.

"Dia seorang pesepakbola hebat dan juga rekan tim yang luar biasa dan dia akan selalu dikenang sebagai legenda Manchester United. Bertemu denganmu sungguh fantastis, terima kasih untuk semuanya Fletch!" tutupnya.[initial]

 (ins/dzi)