Masuk Lima Besar, West Ham Dituntut Pertahankan Momentum

Masuk Lima Besar, West Ham Dituntut Pertahankan Momentum
Big Sam menantang timnya (c) AFP
Bola.net - Kemenangan tipis yang diraih West Ham atas Newcastle, Sabtu (29/11) membuat tim London itu naik ke peringkat lima dengan 21 poin. Kemenangan tersebut sekaligus menghentikan catatan selalu menang Toon Army pada enam pertandingan sebelumnya.

Manajer West Ham, Sam Allardyce pun menuntut timnya untuk bisa mempertahankan momentum ini, sebab jadwal padat sudah menanti di depan mata. Setidaknya dalam sepekan ini The Hammers harus bertandang ke markas West Brom (03/12) dan menjamu Swansea (07/12).

"Ini adalah kemenangan yang sangat luar biasa. Saya selalu merasa pertandingan akan berjalan dengan sangat ketat dan itulah yang terjadi.

"Meraih posisi lima dan 21 poin adalah hal yang besar, sebuah dorongan besar buat kami yang akan menghadapi West Brom dan Swansea dalam waktu dekat." ujarnya seperti dikutip dari fourfourtwo.com.

Big Sam mengaku telah menyadari kualitas dan kemampuan timnya yang berada di luar ekspektasi sejak beberapa pekan lalu saat mengalahkan Liverpool dan Manchester City. Ia pun menantang skuatnya untuk mempertahankan level tersebut. [initial]

 (fft/dct)