
Bola.net - - Jose Mourinho belum lama ini memberikan sindiran pada Jurgen Klopp, usai Manchester United memastikan diri masuk final Piala Liga.
Tim asuhan Mourinho melewati hadangan Hull City semalam. Mereka kalah 1-2, namun tetap menang 3-2 secara agregat. United akan bermain di Wembley, namun tak terjadi skenario final ideal, karena gagal lolos.
The Reds ditumbangkan oleh Southampton di pertandingan sebelumnya. Klopp lantas mengatakan pada media bahwa permainan timnya dipengaruhi oleh kencangnya angin yang berhembus kala itu.
Dan Mourinho lantas menggunakan pernyataan tersebut untuk menyindir bos asal Jerman.
"Saya kira kami bukan favorit di final, melawan siapapun. Tidak peduli di mana atau melawan siapa, kami tidak pernah menjadi favorit. Biasanya, stadion di sana akan berangin dan itu akan sulit," tutur Mourinho menurut Daily Star.
Mourinho menambahkan: "Saya merasa bahagia. Kami pergi ke Wembley. Kami mendapat undian sulit, lawan sulit, pertandingan sulit, namun kami melakukannya. Kami ada di sana. Kami mengalahkan tiga tim Premier League, dan ini bukan jalan mudah menuju final."
"Kami memulai pertandingan dengan posisi unggul, kami amat mengendalikan semuanya dan kemudian sesuatu terjadi untuk membuka permainan dan kami harus menghadapi permainan yang terbuka. Kami melakukannya dengan baik."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Januari 2017 23:02
-
Liga Italia 26 Januari 2017 22:14
-
Liga Inggris 26 Januari 2017 19:38
-
Liga Inggris 26 Januari 2017 19:29
Pecah Rekor Gol Dengan Jumlah Laga Lebih Sedikit, Rooney Dipuji Ferguson
-
Liga Inggris 26 Januari 2017 18:43
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:41
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...