
Bola.net - - Penyerang Everton, Richarlison akhirnya buka suara mengenai rumor ketertarikan Manchester United terhadap dirinya. Richarlison menyebut bahwa ia merasa senang dihubungkan dengan klub sebesar Manchester United.
Penyerang 22 tahun itu sejatinya belum lama bermain di Inggris. Ia pertama kali membela Watford pada tahun 2017 silam sebelum akhirnya pindah ke Everton pada musim lalu.
Performa Richarlison di Everton cukup cemerlang, di mana ia membuat 13 gol dan 2 assist bagi The Toffees. Berkat ketajamannya itu, Manchester United diberitakan tertarik untuk menggunakan jasanya pada musim panas nanti.
Advertisement
Pemain Timnas Brasil itu kabarnya akan diproyeksikan untuk menjadi pengganti Alexis Sanchez yang disebut-sebut akan ditendang oleh manajemen MU di musim panas nanti.
Bagaimana tanggapan Richarlison atas rumor ini? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Merasa Tersanjung
Ketika dikonfirmasi Four Four Two mengenai rumor ini, Richarlison mengaku cukup tersanjung dikaitkan dengan Manchester United.
Ia merasa bangga dengan rumor itu karena ia menilai penampilannya musim lalu akhirnya mendapatkan pengakuan dari khalayak melalui rumor transfer itu.
"Rasanya sangat menyenangkan ketika anda mendapatkan pujian atas kerja keras anda,"
Belum Ingin Pindah
Namun pada kesempatan itu, Richarlison memastikan bahwa ia tidak tertarik untuk pindah ke Manchester United dalam waktu dekat.
Ia menyebut ia masih bahagia bersama Everton sehingga ia belum berpikir untuk berganti klub pada musim panas nanti.
"Untuk saat ini saya tidak berpikir untuk pindah klub. Saya baru saja bergabung dengan Everton dan saya bahagia di klub ini." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Juni 2019 18:47
-
Liga Inggris 1 Juni 2019 17:08
-
Liga Inggris 1 Juni 2019 17:05
-
Liga Spanyol 31 Mei 2019 20:52
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 08:33
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 08:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:28
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...