Mason Mount, Senjata Rahasia Chelsea dari Lini Tengah

Mason Mount, Senjata Rahasia Chelsea dari Lini Tengah
Mason Mount rayakan golnya ke gawang Leicester City. (c) AP Photo

Bola.net - Mason Mount diprediksi bakal jadi pemain kunci Chelsea di musim pertama Frank Lampard sebagai pelatih. Mount bisa menciptakan ancaman mencetak gol dari lini tengah.

Pemain 20 tahun ini mencetak gol pertamanya untuk tim senior Chelsea pada laga debut kandang melawan Leicester City, Minggu (18/8/2019) malam WIB. Mount membuka keunggulan Chelsea di menit ke-7, sayangnya gol Wilfred Ndidi di babak kedua menyamakan kedudukan jadi 1-1.

Mount tampil luar biasa pada 20 menit pertama. Dia bisa saja mencetak hattrick jika Kasper Schmeichel tidak membuat penyelamatan gemilang pada dua percobaan Mount lainnya.

Mount terbukti sudah siap menjadi andalan Chelsea. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Sudah Siap

Pada laga pertama Chelsea melawan MU di pekan sebelumnya, penampilan Mount dikritik karena dianggap belum siap. Kini, Jamie Redknapp yakin Mount sudah menjawab kritik tersebut dengan performa gemilang kala melawan Leicester.

"Ada pertanyaan besar tentang kualitas Mason akhir pekan lalu. Saya mendengar orang-orang berkata: 'apakah dia siap?'. Dia sudah siap, dia membuktikan itu hari ini," kata Redknapp kepada Sky Sports.

"Dan hal itu memberikan Chelsea satu hal yang tidak benar-benar mereka miliki dalam tim, yakni ancaman mencetak gol dari lini tengah. Karena itulah Lampard memilih Mount hari ini, dia membuat perbedaan besar."

2 dari 2 halaman

Gol Impresif

Lebih lanjut, gol Mount pada pertandingan itu mungkin berbau keberuntungan yang disebabkan oleh kesalahan Ndidi. Namun, Redknapp percaya kualitas Mount terbukti pada caranya memaksakan posisi untuk melepas tembakan.

"Gol itu, saya tahu Ndidi membuat kesalahan dengan sentuhan kedua dan sentuhan ketiganya, tetapi saat Ndidi mengganggunya, Mount tetap bisa menjaga posisinya dan melepaskan tembakan hebat," tutup Redknapp.

Mason Mount tampaknya bakal jadi salah satu idola baru publik Stamford Bridge musim ini, tentu selain Christian Pulisic yang juga punya potensi luar biasa.

Sumber: Sky Sports