
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United nampaknya masih belum menyerah untuk mendatangkan Declan Rice. Setan Merah dilaporkan akan menjajal lagi merekrut sang gelandang di musim panas nanti.
Nama Rice sudah dua tahun terakhir ini digosipkan jadi target transfer Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu sangat tertarik untuk memboyong gelandang andalan timnas Inggris tersebut.
Namun di musim panas kemarin, MU mundur dari perburuan Rice. Ini disebabkan West Ham selaku pemilik sang gelandang membanderolnya dengan harga yang sangat mahal.
Advertisement
Dilansir Football Insider, Manchester United belum menyerah. Mereka dikabarkan akan kembali mengejar sang gelandang di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Rice selengkapnya di bawah ini.
Pemain Idaman
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United saat ini masih menjadikan Rice target transfer utama mereka.
Erik Ten Hag membutuhkan gelandang dengan kualitas top di timnya. Ia kebetulan juga menyukai permainan Rice selama di West Ham.
Itulah mengapa Ten Hag sudah meminta manajemen MU untuk mencoba merekrut sang gelandang di musim panas nanti.
Harga Turun
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Manchester United cukup percaya diri bisa mengamankan jasa Rice di musim panas nanti.
West Ham dikabarkan berpotensi menurunkan harga jual sang gelandang. Pasalnya kontrak Rice di West Ham mulai menipis.
MU berharap bisa mendapatkan jasa sang gelandang di bawah angka 100 juta pounds di musim panas nanti.
Pesaing
Manchester United dilaporkan bukan satu-satunya tim yang berminat untuk mendapatkan jasa Rice di musim panas nanti.
Arsenal dilaporkan juga naksir berat pada sang gelandang dan ingin merekrutnya di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Maret 2023 20:14
-
Liga Inggris 1 Maret 2023 20:05
Manchester United Benar-benar Serius Ingin Rekrut Mason Mount
-
Liga Inggris 1 Maret 2023 19:56
Marcel Sabitzer Super Ngarep Dipermanenkan Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...